Berkunjung ke Taman Pintar, Icon baru Kota Pelajar Jogja
Pada hari Ahad, 4 Mei 2008 lalu, kami berkesempatan mengunjungi Taman Pintar Yogyakarta / Yogyakarta Science Park yang berlokasi di Jl. P. Senopati Yogyakarta (tepat di sebelah timur Benteng Vredeburg, Malioboro).
Taman ini merupakan pusat kegiatan dan hiburan / wisata baru khususnya untuk anak2 yg bernuasa pendidikan. Sebelumnya di lokasi ini berdiri bangunan ‘’Shopping Center Sasana Triguna’’. Namun karena tidak tertata dengan baik, sehingga terkesan kumuh dan merusak pemandangan kota Yogyakarta, akhirnya Shopping Center tersebut dirubuhkan, dan disulap menjadi Taman Pintar.
Taman Pintar ini merupakan Pusat Peragaan Iptek di Yogyakarta sebagai salah satu sarana pembelajaran Iptek luar sekolah. Beragam Program-program yang ditawarkan oleh laboratorium sains secara garis besar meliputi :
• Earth Science,
• Space Science,
• Physical Science,
• Life Science
Kementerian Ristek menyediakan paket alat peraga listrik yang terdiri dari : Halilintar (yang berfungsi untuk menjelaskan kepada anak-anak tentang proses terjadinya halilintar); Bola Listrik (berfungsi untuk menjelaskan pola kilatan bunga api listrik akibat proses ionisasi); Generator Pedal (berfungsi untuk menjelaskan prinsip kerja generator yang merubah energi mekanik menjadi energi listrik); dan Generator Van de Graff (berfungsi untuk menjelaskan timbulnya listrik statis).
Excelcomindo Pratama menyediakan koneksi internet dengan kecepatan akses 64 kilo byte per second dan mengisi content berbasis teknologi informasi. Pabrik susu Sari Husada menyediakan berbagai permainan dan buku-buku anak. IBM Indonesia dan Cisco Indonesia menyediakan perangkat komputer dan IT, dll
Ini merupakan contoh sinergi yg baik dan perlu dikembangkan lagi antara sektor pemerintah dan industri demi kemanfaatan masyarakat luas.
Dalam 'Taman Pintar' itu telah dan akan disediakan berbagai fasilitas seperti fasilitas playground, ruang eksibisi, radio anak, warung informasi teknologi, warung internet, serta ruang pertemuan.
Untuk penggunaan fasilitas playground (taman bermain) pengunjung tidak dipungut biaya/ gratis, namun untuk penggunaan fasilitas lain di dalam gedung, pengunjung akan dipungut biaya. Hal ini memang sudah semestinya, mengingat untuk pemeliharaan dan operasionalisasi sarana modern seperti ini butuh biaya yang tidak sedikit.
Dengan membayar karcis Rp 8.000,- saja, kami bertiga dapat masuk dan menyaksikan berbagai sajian di Gedung Oval. Gedung oval bagian dari bangunan Taman Pintar yang berisi fasilitas sebagai berikut :
Di Lantai 1 terdapat aquarium ekosistem air tawar dengan berbagai spesies ikannya, pra sejarah, evolusi manusia, replika/ tiruan manusia purba, replika hewan purba (Tyrex, Dinosaurus, Cs), permukaan bumi, dan replika sistem tata surya.
Sedangkan Gedung Kotak merupakan lokasi untuk radio anak, warung informasi teknologi, warung internet, kegiatan pameran dan Food Court.
"Katanya ke Kota Pelajar/Kota Pendidikan, koq Gak Mampir ke Taman Pintar ?!" Nah, Lho ... !?
Labels: taman pintar
1 Comments:
foto2nya gaul abis... menarik juga untuk berkunjung ke sana. thanks infonya.
Post a Comment
<< Home