Google

Saturday, March 07, 2009

Makan enak sambil melihat Kereta Api

Menyuapin anak di Pos palang pintu KA
Desa Banyuraden, Gamping, Sleman

Ada cara mudah supaya anak bisa menghabiskan makanan yang sudah disiapkan oleh para orang tua. Yaitu dengan mengajak anak pergi ke jalur lintasan KA / ke post palang pintu KA untuk melihat KA Ekonomi, KA Eksekutif, KA Barang, KA Pramex (Prambanan Express) yang melintas sambil menyulangi / menyuapin mereka makan pagi/sore.

Hal ini banyak dilakukan oleh para orang tua di Yogyakarta, bisa dilihat di beberapa titik lokasi, antara lain dibawah jembatan layang Lempuyangan, di sisi timur dan barat stasiun KA Lempuyangan, di dekat pos palang pintu Banyuraden, dan didaerah2 lainnya sepanjang rel KA.
Ramainya orangtua dan anak2 yang berkumpul menyaksikan KA yang lalu lalang menjadi pasar tersendiri bagi para pedagang asongan, dengan menjajakan sate ayam, rokok, Bakpao, kacang dan jagung rebus, dll.

Ada kebahagiaan terpancar pada diri anak2 kita pada saat melihat KA
dan merasakan terpaan angin dari KA yang melintas didekatnya. Seperti pada video berikut ini:


Sudah pernah mencoba "membahagiakan" anak2 anda saat makan dengan mengajaknya melihat KA? Selamat mencoba... Pasti seru.

Uji nyali bagi anak2. "Tenang Nak, KA masih jauh,
Abi juga takut mati... he2! "

Labels: , , ,

0 Comments:

Post a Comment

<< Home